Jumat, 21 Maret 2014

Tipe Kos di Kampung Inggris Pare #4

Kondisi Fisik

Ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan mengenai Kos Biasa dan Camp English Area di Kampung Inggris. Kondisi fisik Kost Standar / Camp English Area di Kampung Inggris adalah
  • Kamar Mandi Di Luar
  • Mayoritas Kasur tanpa dipan / ranjang, jadi dibawah kasur langsung lantai
  • Belum disediakan kipas angin
  • Tidak Selalu dilengkapi lemari. Koper kamu biasanya akan menjadi lemari kamu
Intinya, kampung inggris adalah perkampungan. Standar kostnya berbeda dengan kost di kota besar. Kamar kost tidak ada yang dilengkapi AC ataupun kamar mandi dalam.
Di Pendaftaran Online Kampung Inggris, admin membagi kost ke 3 tipe.
  • Kost Tipe 1 : 1 Kamar Diiisi 1 Orang,
  • Kost Tipe 2 : 1 Kamar Diisi 2 Orang dan
  • Kost Tipe 3 : 1 Kamar Diisi 3-4 orang. Secara fisik, kost tipe 1,2,3 adalah sama,
Dari kost tipe 1,2,dan 3, secara fisik tetap sama. Tidak berarti kost tipe 1 secara fisik lebih bagus dibanding kost tipe 2. Perbedaaan hanya pada jumlah orang per kamar. Selain itu, fasilitasnya sama.
Oleh karena itu, admin berpesan, kost di kampung inggris memang apa adanya kost di perkampungan. Kondisi kost hampir sama dengan kamar yang kamu tempati ketika PKL (Praktek Kerja Lapangan) atau KKN (Kuliah Kerja Nyata). Dari hal tersebut, banyak alumni yang bilang.
“Di Kampung Inggris, tidak hanya belajar tentang bahasa, Tetapi juga tentang kehidupan”
Selamat belajar di Kampung Inggris :)

sumber: http://kampung-inggris.com/tipe-kost-di-kampung-inggris-pare/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar